Senin, 25 Juli 2011

Dasyatnya Chemistry



Penulis : Simone Elkeles
Penerjemah : Angelic Zaizai
Korektor : Mery Riansya
Disain Kover :  Lafecia.com
ISBN  : 978-602-96987-8-7
Halaman : 451
Penerbit  : Terakota
                http://terakotabooks.blogspot.com
Harga  : Rp. 59.900,-


BOSAN!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!
Terus terang saya bosan membaca kisah cinta  beda dua, beda latar belakang, atau sebut saja semua! Cinta dua insan yang sangat berbeda latar belakang sudah sering dijadikan  dasar bagi ramuan sebuah novel cinta atau film. Bahkan beberapa waktu yang lalu, dunia  tv kita ramai diserbu dengan telenovela dengan kisah yang sudah sangat standart. Anak laki-laki keluarga kaya jatuh cinta lalu menikah dengan anak perempuan keluarga miskin yang ternyata ia juga anak dari keluarga yang lebih kaya, namun karena sesuatu dan lain hal (umumnya saudara yang iri) ia hidup dengan keluarga kurang mampu.

Tapi sepertinya ada yang berbeda dari kisah ini. Novel ini juga  berkisah mengenai 2 insan yang hidup dalam 2 dunia dan otomatis juga memiliki latar belakang keluarga yang berbeda,  Brittany Ellis  dan Alex  Fuentes. Brittany  merupakan anak seorang pengusaha yang berpedoman penampilan lahiriah adalah segalanya. Terpenting  ia memiliki warna kulit seperti salju. Sementara Alex, penagih ulung, anggota geng dan parahnya merupakan warga keturunan Mexiko. Keduanya sangat bertolak belakang, cenderung menjadi musuh malah. Awalnya hanya 1 hal persamaan diantara mereka, Fairfield High.

Sebuah proyek kimia membuat mereka harus menekan segala ego dan bekerja sama. Perlahan tapi pasti, mereka mulai merasakan ada getar-getar chemistry. Alex mulai terkena pesona sang diva yang sayangnya (seperti kisah-kisah lain) sudah memiliki pacar cowok paling ideal, kapten tim football. Mulailah segala kekonyolan ala ABG terjadi. Namanya juga cinta anak-anak sekolah menengah.

Jangan coba-coba  menyepelekan urusan  chemistry jika berbicara soal kisah cinta. Salah seorang sahabat saya mendadak mempertanyakan kemana hatinya berlabuh saat tidak menemukan lagi chemistry.  Bisa-bisa hubungan pertemanan bisa disalahartikan oleh orang lain yang merasa menangkap ada sinyal-sinyal chemistry Bahkan unsur ini juga dijadikan lagu guna mempertegas keberadaannya seputar urusan cinta. 


Brittany  dan Alex boleh saja menyangkal keras ketertarikan satu dengan yang lain. Bahkan Alex menyarukannya  dengan urusan taruhan (mengingatkan saya pada sebuah film jadul). Tapi hanya orang buta saja yang tak bisa melihat ada sesuatu diantara mereka berdua. Jika tidak,  mana mungkin  keduanya mencoba menyelami dunia satu dengan yang lainnya yang jelas-jelas bertolak belakang. Semakin keras mereka saling menyangkal, semakin kuat chemistry diantara mereka bekerja.

Perbedaan utama buku ini dibandingkan dengan yang lain adalah bagaimana sang penulis menggambarkan budaya Spanyol dan Mexiko dengan begitu apik. Beberapa ungkapan sederhana dalam Bahasa Mexiko justru membuat buku ini memiliki nuasa yang berbeda. Kita bisa mendapat tambahan informasi mengenai bagaimana kehidupan warga keturunan disana. Kisah cinta biasa diramu menjadi luar biasa, terutama saat membuktikan betapa cinta mampu menembus perbedaan budaya.

Buku ini juga bercerita dengan gaya yang berbeda. Kedua tokoh, Brittany  dan Alex   mendapat porsi yang sama dalam buku ini. Kisah yang ada disajikan dalam pandangan dua sisi secara bergantian. Dimulai dengan  Brittany  lalu bergantian dari pandangan Alex sehingga kita bisa mengetahui kisah dari dua sisi tokohnya.

Sementara untuk urusan esek-esek dalam buku ini membuat saya khawatir. Silahkan sebut saya kolot, konyol atau apa saja. Tapi bagaimana jika ada seorang  ABG labil alias Ababil terinspirasi  melakukan hal konyol seperti yang dilakukan oleh Brittany. Zaman boleh maju, namun ada batasan norma yang harus tetap diam di tempat, termasuk untuk urusan esek-esek seperti yang diuraikan dalam buku ini. Di luar sana, mungkin hal ini wajar, tapi tidak di sini. Saya hanya berharap semoga saya saja yang terlalu khawatir.

Untuk urusan kover, terus terang saya lebih menyukai versi ini. Untuk selera saya, kover ini  lebih sopan tapi  sangat mencerminkan  mengenai kisah  yang ada dalam buku ini. Jika sampai terbit dengan kover awal, mungkin saya akan membuang kovernya saat mulai membaca isinya. Tapi sekali lagi, kita bicara selera disini. Mungkin selera saya dalam urusan kover lebih cocok dengan versi ini, sederhanan tapi langsung pada sasaran.

Kata-kata paling menawan dalam buku ini adalah, " Kadang-kadang orang baik terpaksa melakukan hal-hal yang tidak baik."  Ada beberaoa bagian dari buku ini yang membuat wajah saya merona merah. Kok mirip yahhhhh. Sebuah ksiah di halaman 387 misanya,  membuat saya tertawa  sambil mengingat masa lalu. Dasar cowok he he h

Simone Elkeles  lahir di Chicago, Illinois pada 24 April 1970. Ia memenangkan Romance Writers of America RITA award winner untuk buku Perfect Chemistry. Penghargaan yang diterima antara lain:
  • 2008 Author of the Year by the IL Association of Teachers of English
  • 2010 RITA Award for Best Young Adult Romance for Perfect Chemistry
  • New York Times Best Seller List for Rules of Attraction and Return to Paradise
  • USA Today Best Sellers List
Beberapa karya Simone Elkeles yaitu:
How to Ruin Trilogy
  • How to Ruin a Summer Vacation (2006)
  • How to Ruin My Teenage Life (2007)
  • How to Ruin Your Boyfriend's Reputation (2009)
  • Ruined (2010) (How to Ruin Trilogy: #1-3)
Leaving Paradise/ Return to Paradise
  • Leaving Paradise (2007)
  • Return to Paradise (2010)
Perfect Chemistry Trilogy
  • Perfect Chemistry (2008)
  • Rules of Attraction (2010)
  • Chain Reaction (2011)
Jangan lupa mengintip ke http://www.simoneelkeles.net/

Banyak pertanyaan yang ingin saya ajukan pada sang penulis, misalnya mengapa tokoh gadis kita dalam kisah ini digambarkan begitu saja luluh akan pesona sang pria sehingga mau begitu saja melakukan esek-esek. Lalu bagaimana sebenarnya penyakit yang diderita oleh....ups ntar jadi spoiler dung...

Mau tahu kelanjutannya???????
Ikutan kuisnya yuk! Ada 3 buku untuk 3 orang penenang.
Caranya super duper guampang baget. Segera bikin foto dirimu dengan sesorang. Fotonya bukan sembarang gaya lho, harus kelihatan ada chemistry-nya diantara kalian. Siapa pun boleh ikutan, mau dengan pacar, calon pacar, pasangan hidup pokoknya harus lawan jenis. Kalau belum punya pacar atau incaran nah silahkan cari korban  yang bersedia diajak berfoto bersama tp bukan saudara yahhh. Hayuh demi sebuah buku yang ciamik ini............

Caranya:
1. Hanya perlu tag fotomu ke  MINIMAL 15 orang, jangan lupa juga juri  (minimal 2 orang juri yah)
2. Jangan lupa tuliskan "Lomba Perfect Chemistry" sebagai keterangan
3. Waktunya sampai Jumat 29 Juli 2011, pukul 00.01 WIB.
4. Pengumuman pada Minggu 30 Juli 2011, pukul 10.00 QIB
5. Keputusan juri tidak bisa  diganggu gugat ... foto yang masuk menjadi milik juri.
    Jurinya selain daku adalah Silvero and Iqbal AS

HAYUH SEGERA ATUR POSISI BUAT DIFOTO!!!!

Kalau butuh contoh......
 Ini bisa berbicara banyak khan.........

Tidak ada komentar:

Posting Komentar