Kamis, 27 Desember 2018

2018 #29 : Kasus Hilangnya Naskah Antik
















Judul asli: Pulau Camino
Penulis:  John Grisham
Alih bahasa: Lily Maryanti
Editor: Anastasia Mustika W.
ISBN: 9786020398648
Halaman: 336
Cetakan: Pertama-2018
Penerbit: PT Gramedia Pustaka Utama
Harga: Rp 79.000
Rating 3.5/5

Siapa yang bisa mengikuti jejak semua buku edisi pertama di negeri ini? Buku tidak meninggalkan jejak, Mercer. Banyak yang diwariskan seperti perhiasan-tidak selalu diperhitungkan, jika Kau tahu apa yang kumaksud
~ Pulau Camino, halaman  214 ~

Kegiatan perusahaan asuransi  sepertinya menjadi topik yang kembali diangkat oleh penulis. Sebelumnya ada Rainmaker yang cukup seru (atau ada tema asuransi lain yang terlewat oleh saya?). Untuk  kisah kali ini,  pembaca akan diajak melihat asuransi dari sisi yang berbeda.  Sebuah tim penyelidikan dibentuk untuk mencari naskah asli penulis terkenal yang dicuri.

Sekelompok pencuri berhasil menggondol 5 naskah   tulisan tangan  karya F. Scott Fitzgerald, yaitu The Beautiful and Damned, Tender Is the Night, The Last Tycoon, Paradise dan The Great Gatsby. Dengan skenario yang cermat, mereka berhasil membawa naskah tersebut tanpa ada masalah yang berarti. Rencananya, jika situasi aman mereka akan menjual naskah tersebut.
https://www.goodreads.com

Tak diduga , sebuah  kesalahan kecil yang diuraikan pada halaman 23, membuat seluruh operasi menjadi kacau. Ada yang tertangkap dan ada juga yang selamat setelah sukses menyembunyikan diri, hasil latihan bertahun-tahun. Namun siapa yang mengira, sikap serakah membuat salah seorang berkhianat. Ia menyembunyikan hasil curian untuk dirinya sendiri. Bagian ini, bisa dianggap yang mendominasi seluruh kisah.

Lalu urusannya dengan perusahaan asuransi? Sederhana saja, naskah-naskah tersebut nilai asuransinya lumayan besar,  25 juta dollar! Walau kerugian yang timbul akibat hilangnya naskah tak bisa diganti dengan sejumlah uang. Penyelidikan dilakukan secara gencar oleh pihak asuransi yang  berupaya keras menemukan naskah tersebut agar tidak  harus membayar 25 juta dollar, dan pihak berwajib yang merasa kecolongan.

Pihak  asuransi menduga Bruce Cable pemilik toko buku di Santa Rosa, Pulau Camino, Florida, terkait dengan naskah-naskah yang hilang tersebut. Dan untuk menggali informasi lebih banyak,  mereka berhasil meyakinkan Mercer Mann-seorang penulis yang sudah melewati tenggat menyelesaikan novelnya,  untuk menjadi mata mereka di sana. Mercer memiliki latar belakang yang sangat tepat untuk membantu mereka.

Jadi, di mana sebenarnya naskah-naskah tersebut berada? Berhasilkah Mercer menjalankan misinya? Lalu apa peranan Bruce Cable dalam hal ini? Beli dan baca sendiri saja ya. Dijamin tak mengecewakan ^_^.
https://www.goodreads.com

Dibandingkan dengan buku John Grisham lainnya, bisa dikatakan ini yang paling memiliki ritme berkisah paling tenang (versi saya lho). Dalam artian, tak ada urusan  baku hantam yang berarti, kejar-kejaran ala jagoan, intimidasi, hingga upaya menyembunyikan diri dengan selalu khawatir ditemukan. Kisah berjalan dengan ritme yang cukup santai. Meski demikian, para penggila buku tak perlu khawatir, karena mereka akan  menemukan banyak keseruan dalam kisah.

Hanya penggila buku yang paham perasaan senangnya menyentuh dan mencium bau  buku yang baru,  sensasi menyusun buku di rak, menemukan tanda diskon (walau tidak yakin ingin membeli sesuatu),  membeli buku saat acara penandatanganan  tanpa yakin apakah akan membaca buku tersebut, hingga merasa    sedih ketika melihat ada  buku yang disingkirkan dari rak karena tak laku. Penggila  buku tak diragukan lagi pastinya akan menyukai buku ini.

Kondisi bisnis toko buku yang beberapa tahun belakangan mulai terasa sulit, juga diuraikan pada buku ini. Dengan menganalogikan kondisi bisnis toko buku di Pulau Camino,  penulis mengisahkan penyebab keruntuhan toko buku independen. Suatu hal yang belakangan juga mulai merambah bisnis buku di tanah air.

https://www.goodreads.com
 Meski digambarkan sebagai bisnis yang kurang menguntungkan, namun penulis juga menguraikan bahwa banyak pelaku bisnis dibidang ini yang melakukan atau dasar kecintaan pada buku. Mereka menganggap pekerjaan tersebut adalah sebuah panggilan mulia. Mereka menyukai literatur, penulis, seluruh kegiatan penerbitan, dan menghabiskan banyak waktu dengan pelanggan yang juga menyukai buku.

Untuk kover, entah kenapa semula saya mengira kisah ini terkait dengan mafia.  Harap maklum, gambar kastel yang ada yang sering digambarkan sebagai tempat tinggal pihak yang sering digambarkan kurang baik.  Minimal kisahnya mengenai  kehidupan tokohnya di Pulau Camina. Judulnya pun tidak menggambarkan tentang buku. Kesan tersebut muncul sebelum saya membaca blurb. Jika tidak ada nama John Grisham, mungkin saya tak akan melirik buku ini.

Dari seluruh kover yang ada di Goodreads,   versi Bahasa Czech yang paling mampu menggambarkan isi kisah dari sudut pandang saya. Gambarannya sesuai dengan bagian yang menyebutkan tentang dicurinya naskah tulisan tangan seorang penulis terkenal. Secara lebih jelas, bisa dilihat di sini.

Mungkinkah sedang tren buku dengan tema toko buku yang berada di pulau? Sehingga  penulis terinspirasi dan membuat kisah ini.  Belakangan  ini saya menemukan beberapa, salah satu yang paling saya ingat adalah  The Storied Life of A.J Fikry dari penerbit yang sama.
https://www.goodreads.com

Selain mendapat hiburan melalui kisah, pembaca juga mendapat pengetahuan  seputar kura-kura Gopher.  Mercer digambarkan sering menghabiskan hari bersama neneknya untuk melindungi keberadaan kura-kura tersebut. 

Pada http://ssturtleindonesia.blogspot.com, disebutkan bahwa Gopherus adalah genus kura-kura fosil yang biasa disebut kura-kura gopher. Kura-kura gopher dikelompokkan dengan kura-kura darat yang berasal dari 60 juta tahun yang lalu, di Amerika Utara. Sebuah penelitian genetik telah menunjukkan bahwa kerabat terdekat mereka berada di genus Asia Manouria. Kura-kura gopher hidup di Amerika Serikat bagian selatan dari Gurun Mojave California sampai ke Florida, dan di beberapa bagian di utara Meksiko. Kura-kura Gopher dinamakan demikian karena kemampuan mereka menggali liang besar yang dalam; Kura-kura Gopher bisa panjangnya hingga 40 kaki (12 m) dan kedalaman 10 kaki (3,0 m).  Liang ini digunakan oleh berbagai spesies lain, termasuk mamalia, reptil, amfibi, dan burung lainnya.  Kura-kura Gopher berukuran 20-50 cm (7,9-19,7 in), tergantung pada spesiesnya.  Semua lima spesies ditemukan di habitat xeric.

Sang penulis yang digambarkan karyanya curi, Francis Scott Key Fitzgerald, lahir di St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat,  pada 24 September 1896. Meninggal  pada usia  muda, 44 tahun di Hollywood, California, Amerika Serikat, pada 21 Desember 1940.  Fitzgerald menjadi terkenal lantaran bukunya yang berjudul This Side of Paradise, The Beautiful and Damned, Tender Is the Night dan The Great Gatsby. Naskah tulisan tangan karya tersebut,  memang disimpan di Princenton  University. Perihal kehidupannya yang penuh warna, bisa dibaca di sini.


Dan secara pribadi, saya mendapat semacam pencerahan mengenai koleksi buku cetakan pertama. Lumayan banyak yang dibubuhi tanda tangan penulisnya, ada juga yang bisa menjadi berharga karena dicetak terbatas. Dan ada yang penulisnya sudah berpulang. Bisa dipertimbangkan untuk dijual, atau saya terlalu egois untuk menyimpan dan menikmatinya sendiri. Hem....


Sumber  Gambar:
https://www.goodreads.com

3 komentar:

  1. Saya belum pernah baca karya John Grisham karena biasanya bukunya tebal-tebal. Saya juga baru tahu kalau cerita karya beliau mengandung unsur ala detektif dan Mapia (action). Tahun 2019 semoga bisa menjajah salah satu judul karya beliau.

    BalasHapus
  2. Coba dibaca. Tidak semua tentang hukum. Sekedar usual menambah keragaman bacaan semata

    BalasHapus